Perlinsos Sekoci yang Menjaga Daya Beli

15 Februari 2021

Pandemi masih belum berakhir, begitu pula upaya pemerintah dalam menanganinya. Di tahun 2020, program perlindungan sosial (perlinsos) menjadi salah satu sekoci dalam penyelamatan perekonomian Indonesia. 

Untuk itulah, tahun ini pemerintah kembali mengalokasikan anggaran perlinsos dalam rangka pemulihan ekonomi nasional (PEN) sebesar Rp110,2 triliun yang terbagi ke dalam lima program utama yakni Kartu Sembako, Program Keluarga Harapan, Bansos Tunai, Bantuan Langsung Tunai Dana Desa, dan Kartu Prakerja.