Bantuan Pinjaman Ultra Mikro, Perempuan Berdaya, Keluarga Sejahtera

22 Desember 2023

Hari Ibu di Indonesia yang diperingati tiap 22 Desember bukan hanya perayaan terhadap peran Ibu. Lebih dari itu, peringatan ini mengacu pada Kongres Perempuan Indonesia yang dilaksanakan pada 22 s.d. 25 Desember 1928 di Yogyakarta. Kongres tersebut menjadi tonggak penghormatan peran dan kontribusi kaum perempuan Indonesia. Pemberdayaan perempuan tak hanya memperbaiki kualitas hidup perempuan di berbagai sisi. Namun, juga meningkatkan kesejahteraan keluarga, serta mendorong terciptanya keadilan dan kesetaraan dalam masyarakat. Salah satu bentuk dukungan Kementerian Keuangan lewat Pusat Investasi Pemerintah (PIP) pada sektor ini adalah melalui program Pembiayaan Ultra Mikro (UMi). Tak hanya membantu pelaku usaha ultra mikro naik kelas, program ini juga meningkatkan kapasitas perempuan yang 96 persen mendominasi usaha ultra mikro. Seperti apa kisahnya?