Artikel

Benih Devisa di Utara Pulau Dewata
 
Setelah bertahun-tahun menjelajahi jalanan Bali hingga Jawa, Suitra kembali ingin mengubah nasibnya menjadi lebih baik lagi. Ia tertarik melihat potensi budidaya penetasan telur untuk benih ikan bandeng. Padahal, pria tamatan SD ini tidak memiliki dasar keilmuan maupun pengalaman dalam membuat dan mengelola tambak. Meski asli putra pesisir, Suitra sama sekali tidak familiar dengan dunia budidaya perikanan. Kedua orang tuanya merupakan petani yang berasal dari Karangasem. Daerah ini dulunya memang bukanlah kampung nelayan maupun lokasi budidaya perikanan seperti sekarang.
16 Maret 2023

Sawit Rakyat untuk Masyarakat
 
Tak hanya berdampak pada sektor ekonomi, perkebunan kelapa sawit juga mendorong perkembangan aspek sosial dan lingkungan di Indonesia. Sebagai komoditas utama perkebunan nasional, industri ini membuka lapangan pekerjaan yang luas terutama kepada masyarakat di daerah sekitar perkebunan maupun dari daerah lain di Indonesia. Dari segi lingkungan, Indonesia telah menerapkan ISPO (Indonesia sustainable palm oil). Upaya tersebut merupakan usaha pemerintah menjamin keberlanjutan pengelolaan kelapa sawit agar tidak asal-asalan. Pengelolaannya menerapkan prinsip 3P, yaitu profit, people, dan planet.
16 Februari 2023