Artikel

Pelan Tetapi Pasti, Ekonomi Kian Menanjak
 
Dalam benak kita tersimpan keinginan serupa. Harapan agar pandemi segera pergi dan ekonomi pulih kembali. Angan-angan supaya dapat beraktivitas tanpa rasa cemas. Tahun kemarin World Health Organization (WHO) menyampaikan bahwa COVID-19 tidak bisa hilang dalam waktu singkat. Setahun berlalu, geliat pemulihan mulai menguat. Perlu terus dijaga agar tak jadi momen perbaikan sesaat.
14 Mei 2021


Jelajah Teknologi, Jelajah Negeri
 
Pesawat nirawak atau lebih sering disebut drone saat ini sudah banyak digunakan. Tidak hanya untuk pengambilan foto atau video saja, drone rupanya bisa dimanfaatkan di berbagai sektor sesuai kebutuhan pasar. Beehive Drones mampu menjawab tantangan kebutuhan pasar tersebut. Albertus Gian Dessayes Adriano adalah salah satu founder dari perusahaan yang berlokasi di kota Yogyakarta tersebut. Gian juga merupakan awardee LPDP yang melanjutkan studi S2 nya di Inggris.

Kejar Peluang, Benahi Strategi, Melejit Lebih Tinggi
 
Halal. Konsep ini dulu lekat dengan muslim. Namun, seiring berjalannya waktu konsep halal semakin inklusif. Saat ini Halal tidak hanya untuk para muslim tetapi untuk seluruh masyarakat.
30 April 2021

Masa Depan Cerah Sektor Keuangan Syariah
 
Tahun 2020 meninggalkan kenangan pahit bagi masyarakat dan pelaku industri. Pandemi datang, bidang kesehatan diserang, ekonomi meradang. Berbagai sektor industri mengalami penurunan pertumbuhan besar-besaran.
30 April 2021

Memperjuangkan Sang Makanan Harapan
 
Tempe. Sebongkah kacang-kacangan, umumnya dari kedelai, disatukan oleh jaringan cendawan putih. Bahan makanan yang merakyat. Seorang doktor ahli pangan muda, Amadeus Driando Ahnan-Winarno, PhD., tertarik mengangkat nama tempe agar tidak diremehkan dan bisa naik setinggi manfaatnya.
15 April 2021

Ekonomi Syariah Kini dan Nanti
 
Pangsa ekonomi syariah terhadap perekonomian nasional terus meningkat meski di tengah pelemahan ekonomi yang terimbas pandemi COVID-19. Data Bank Indonesia (BI) mencatat kontribusi pangsa sektor prioritas rantai nilai halal atau halal value chain (HVC) pada tahun 2016 hingga 2020 terhadap PDB masing-masing sebesar 24,30 persen, 24,61 persen, 24,77 persen, dan 24,86 persen.
15 April 2021

Optimalkan Peran Keuangan Sosial Syariah
 
Pada tahun 2008, Indonesia memulai sebuah langkah besar. Untuk pertama kalinya, pemerintah menerbitkan instrumen pembiayaan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau juga biasa dikenal dengan sukuk negara.
15 April 2021

Kabar dari Sisi Selatan
 
Potret Kantor KPP Waingapu
1 April 2021

Penimba Ilmu Untuk Perimba
 
Suku Anak Dalam (SAD) atau Orang Rimba saat ini masih dikategorikan sebagai masyarakat asing yang berdiam di Pulau Sumatra. Di Jambi, terdapat sebuah komunitas Sobat Eksplorasi Anak Dalam (SEAD) yang bergerak di bidang sosial dan pendidikan untuk memajukan pendidikan dan sosial SAD. Reny Ayu Wulandari merupakan salah satu pendiri dari SEAD Jambi yang sedang menempuh pendidikan S2 di Belanda melalui beasiswa LPDP. Seperti apa kisahnya? Simak perbincangan Media Keuangan berikut ini.
1 April 2021

Tangani Kesehatan Sekaligus Bantu Pulihkan Ekonomi
 
Selama pandemi, Badan Layanan Umum (BLU) Kesehatan berperan besar dalam penanganan Covid-19. Tidak hanya mengobati dan merawat, BLU Kesehatan juga dituntut mengedukasi masyarakat untuk mencegah penyebaran virus.
1 April 2021

Mencetak BLU Inovatif dan Kolaboratif
 
Masyarakat berhak dan harus mendapatkan pelayanan terbaik dari negara. Untuk meningkatkan kualitas layanan, pemerintah menerapkan konsep enterprising the government dalam wujud Badan Layanan Umum (BLU). Entitas ini didesain tidak mengutamakan keuntungan, dikelola otonom dengan menjunjung prinsip efisiensi dan produktivitas, serta diberi fleksibilitas dalam pengelolaan keuangannya.
1 April 2021